All New Nissan Livina Dan All New Nissan Serena Menyapa Warga Palembang Dan Yogyakarta

Deputy Director Marketing PT Nissan Motor Indonesia, Sooyeon Joo (kiri) saat memperkenalkan All New Nissan Livina di Yogyakarta, Kamis (14/3).Yofamedia.com - Nissan memperkenalkan All New Nissan Livina dan All New Nissan Serena di Palembang dan Yogyakarta, Kamis (14/3). Peluncuran serentak ini bagian dari rangkaian acara peluncuran kedua produk MPV terbaru Nissan di Indonesia.
Pemesanan All New Nissan Livina dan All New Nissan Serena mulai 19 Februari 2019, di 108 gerai termasuk dua gerai terbaru Nissan-Datsun di Serang Barat dan Bekasi Timur, serta gerai lainnya di Indonesia.
Kedua model MPV terbaru Nissan ini akan dipamerkan di Palembang Trade Center di Palembang dan Hartono Mall di Yogyakarta dari tanggal 14 – 17 Maret 2019. Konsumen yang berminat bisa melakukan test drive selama  pameran berlangsung.
Nissan Motor Indonesia meluncurkan generasi kedua Nissan Grand Livina di Jakarta, Selasa (19/2). Dengan tampilan langsing, dan wajah khas Nissan, Grand Livina mengandalkan fitur-fitur dengan konsep Nissan Intelligent Mobility. Sejumlah fitur yang menarik dikelasnya adalah layar sentuh 7 inch di central panel yang bisa terkoneksi dengan smartphone. Juga ada fitur hill start assist yang memberi kenyamanan pengemudi saat berkendara di perbukitan. Dan sebagai minivan keluarga, Grand Livina memiliki kemudahan pengaturan konfigurasi kursi untuk optimalisasi barang dan penumpang.
Nissan Livina dikembangkan dari basis Mitsubishi Xpander.  Kedua mobil ini diproduksi di pabrik Mitsubishi Motor Kramayudha Indonesia yang tahun ini ditargetkan mencapai 160.000 unit pertahun. [Red]

0/Comments = 0 Text / Comments not = 0 Text

Lebih baru Lebih lama
YofaMedia - Your Favourite Media
Ads2