Yofamedia.com, Jakarta – Ramadan tiba, saatnya berbuka dengan hidangan yang mengguncang lidah dan membangkitkan nostalgia akan kampung halaman! Grand Dafam Ancol Jakarta siap menyajikan pengalaman berbuka puasa yang istimewa dengan tema “Like A Local: Waktunya Indonesia Berbuka”. Ini bukan sekadar iftar, ini adalah perayaan rasa dengan hidangan autentik khas Nusantara yang dijamin bikin hati dan perut bahagia! Program istimewa ini akan berlangsung di Cumi Cumi Restaurant by Grandin, dari 1 Maret hingga 31 Maret 2025 (Ramadan Day).
Satu Gigitan, Sejuta Kenangan! Nikmati sajian yang kaya akan cita rasa dengan pilihan menu berbuka yang istimewa. Dari Bakso yang lembut hingga Seafood fresh dengan saus pedas dan manis gurihnya bikin nagih, setiap suapan adalah petualangan rasa yang membawa Anda pulang ke meja makan keluarga. Jangan lupakan sate ayam yang lumer di mulut, soto betawi sebagai rekomendasi utama dengan kuah gurih meresap sempurna yang kaya rempah makanannya bikin hati bergetar!
Mengangkat cita rasa khas Nusantara, program ini menghadirkan berbagai sajian kuliner tradisional Indonesia yang kaya akan rempah dan cita rasa otentik. Para tamu akan disuguhkan beragam menu berbuka puasa, termasuk hidangan khas Ramadan seperti kolak, bubur sumsum serta hidangan utama yang menggugah selera.
Salah satu daya tarik utama adalah aneka camilan jajanan pasar khas Ramadan seperti klepon, serabi, dan kue lapis berbagai pilihan minuman segar seperti es cendol, es teler, dan es campur turut disajikan untuk menemani santapan berbuka, tersedia sebagai pelengkap dan fountain cokelat elegan, yang menjadi pusat perhatian dalam deretan hidangan pencuci mulut.
Dengan harga spesial IDR 200.000 net/pax, tamu dapat menikmati sajian berbuka dalam suasana hangat yang nyaman, menjadikannya pilihan ideal untuk berbuka bersama keluarga, teman, dan kolega.
Suasana Ramadan yang Magis di Setiap Sudut! Saat memasuki Grand Dafam Ancol, Anda akan disambut dengan dekorasi Ramadan yang menawan. Dekorasi khas Ramadan, menciptakan suasana yang syahdu dan penuh kedamaian. Tidak ketinggalan, alunan musik gambus yang syahdu menyempurnakan pengalaman Ramadan Anda di sini.
Kenikmatan Berbuka dengan Hidangan Nusantara
Grand Dafam Ancol Jakarta berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman berbuka yang lebih dari sekadar makan malam. Program "Like A Local: Waktunya Indonesia Berbuka" dirancang untuk membangkitkan kenangan berbuka puasa yang autentik, seperti yang biasa dirasakan di kampung halaman. Para tamu dapat menikmati hidangan yang dimasak dengan resep turun-temurun, sehingga menghadirkan rasa nostalgia yang mendalam. [Red]
Posting Komentar